Sabtu, 25 Januari 2014

9 CARA MENGIKAT SI DIA



Punya pacar itu ibarat memelihara ikan lele. Harus diberi makan secara rutin, kalau tidak lele bakalan mati. Begitu juga si pacar, harus dikasih perhatian lebih dan harus mengerti suasana hati dia, kalu tidak ya begitu. Si dia akan pergi dengan yang lain.

Sebelum hal itu terjadi, saya akan memberi tips dan trik untuk mengikat si dia.

  • Tunjukkan rasa sayang kamu ke dia

Kamu sayang sama dia? Jangan malu untuk menujukkannya. Nggak usah dengan cara yang agresif atau yang berlebihan. Cukup dengan sikap dan kata-kata saja.

  • Beri perhatian-perhatian kecil

Dia pasti senang kamu perhatiin. Beri dia perhatian yang kecil saja. Misalnya ketika dia terkena flu, kamu beri dia obat. Atau ketika dia sedang ujian kamu beri dia semangat. Ingat, beri perhatian ini dengan rasa tulus dan sayang.

  • Jangan cerewet

Setiap orang pasti tidak suka jika pacarnya cerewet. Apalagi kalau pakai acara ngatur-ngatur. Gak boleh ini, gak boleh itu. Harus ini, harus itu. Sikap yang seperti ini yang bikin si dia gak tahan di dekatmu.

  • Jadi diri sendiri

Jangan pernah ingin menjadi seperti orang lain. Kalau pada dasarnya kamu bukan orang yang kalem dan lembut, gak usah deh maksain jadi orang yang kalem di depan dia. Kesannya malah dibikin-bikin dan gak wajar. Banggalah dengan apa yang sudah kamu miliki, jadi diri sendiri itu lebih baik. Percaya deh, kalau dia benar-benar mencintaimu, dia akan menerima kamu apa adanya.

  • Jaga penampilanmu

Jadi orang jangan terlalu cuek, apalagi tentang penampilan. Untuk yang satu ini kamu harus punya perhatian ekstra. Soalnya kalau kamu jorok, bau ketek, dan gak rapi, dia pasti risih di dekat kamu. Jadi, rajin-rajinlah merawat diri dan perhatikan penampilanmu.

  • Saling pengertian

Beda pendapat sama si dia itu biasa. Namanya juga manusia, mana ada yang sama. Wajar dong kalau sekali-sekali ada ketidakcocokan. Jadi ada baiknya kamu dan dia menanamkan rasa saling mengerti.  Selesaikan masalah dengan kepala dingin dan buang rasa egois. Suasana pacaran yang damai pasti membuat dia betah lama-lama didekatmu.

  • Hargai perasaan dia

Sedekat apapun hubungan kamu dengan dia, kamu harus tetap menjaga sikap dan kata-katamu kepada dia. Misalnya jangan mengejek-ejek dia secaa berlebihan di depan teman-temannya. Walaupun maksud kamu hanya bercanda, dia bisa saja tersinggung, marah, ataupun malu. Jadi kamu harus terus menjaga perasaan dan jangan memancing emosi dia.

  • Jadikan dia satu-satunya dihatimu

Kamu sudah memilih dia sebagai pacarmu,. Tentunya dengan pertimbangan kalau dia adalah orang yang tepat untukmu. Seiring berjalannya waktu, tetaplah menjadi yang terbaik untuknya dan jangan pernah menduakan dia.

  • Ciptakan suasana yang indah

Buatlah hari-hari yang indah bersama dia. Sesibuk apapun kamu dan dia, selalu luangkan waktu untuk bersama. Jika tidak bisa bertemu, SMS lah dia sesekali agar komunikasi tetap terjalin. Jangan lupa berikan kejutan-kejutan yang menyenangkan di sela-sela kebersamaanmu dengan dia. Perhatian dan kasih sayang yang tulus darimu pasti akan jadi lem yang bakal mengikat si dia selalu berada di sisimu.

Semoga membantu dan kamu bisa langsung menerapkan metode 9 cara mengikat si dia. :D

3 komentar: